Perindu Langit

Semesta pun tahu, Kita tak akan pernah bersatu.

Seperti kata pepatah “ sudahlah, menyatukan langit dan bumi pun mudah bagiNya, apalagi hanya menyatukan kita”. Tapi menurutku, langit dan bumi tidak akan pernah bersatu, walaupun iya pasti akan ada kehancuran disalah satunya, atau kedua-duanya. Jikalau langit dan bumi bersatu, tidak mungkin ada kehidupan dibumi. Sama seperti kita, jika kita atau aku memaksa untuk bersatu, pastilah ada kehancuran. Karena kita bagaikan langit dan bumi. Tidak akan pernah bersatu, bukan? Mungkin aku yang bagaikan bumi, mengagumi keindahan langit dan selalu ingin bersama bahkan bersatu. Tapi bagi langit, bumi hanyalah salah satunya yang dia naungi, dari berjuta planet di angkasa. Tapi bagi bumi langit menjadi satu-satunya bukan salah satunya. Apakah kamu langit itu? Iya. Kau menaungi berjuta planet dan menjadikan bumi salah satunya, bukan satu-satunya.


          Halo langit, apa kabar? Aku rindu. Padahal kita baru bertemu beberapa minggu yang lalu, tapi entah mengapa hati ini selalu menggebu. Seharusnya aku sadar siapa aku? Pentingkah aku bagimu? Mungkin kamu juga rindu, tapi rindu orang lain. Hehe, kita sama-sama rindu ya, tetapi dengan orang yang berbeda.



Komentar

Postingan populer dari blog ini

UNIDA Gontor (The Fountain of Wisdom)

Masih Disini

Si Cepot Yang Terlupakan